Block situs menggunakan file HOST

Kebanyakan dari kita terutama seorang pemilik warnet atau admin IT suatu perusahaan pasti menginginkan untuk memblok situs yang dianggap bisa mengganggu aktivitas LAN juga kenyamanan user yang ada pada jaringan Network tersebut. Banyak software atau program yang tersedia dan berfungsi untuk memblock alamat situs yang tidak kita inginkan. Akan tetapi menggunakan suatu software di PC client bukanlah solusi yang tepat, karna selain bisa memberatkan kinerja PC itu sendiri, juga sebagian besar pengguna bisa dengan mudah mencari akal untuk mengganti settingan pada software tersebut.

Kode Smiley Di Facebook

I'm sure lots of you use the well-known Facebook, and Im sure many of you are familiar with their new little chat system they have put into play...^^ One thing they dont show, is the CODES to put smiley's in your text... so Im going to show them to you...

Gunakan Copy Paste Dengan Bijak

Seseorang yang membuat suatu hasil karya baik berupa lagu,tulisan (artikel)/dalam bentuk buku, penemuan hal-hal yang baru, software, hardware,dsb. Semuanya tidak luput dari berbagai pembajakan. Yah... mungkin saja karena rendahnya daya beli masyarakat dan kurangnya kesadaran serta sangsi hukum yang belum berjalan sempurna, menyebabkan mudahnya hal tersebut untuk dilakukan, ditambah dengan perkembangan teknologi yang semakin canggih.

NetBeans Environment yang Powerfull

NetBeans adalah Integrated Development Environment (IDE)berbasiskan Java dari Sun Microsystems yang berjalan di atas Swing. Swing sebuah teknologi Java untuk pengembangan aplikasi Desktop yang dapat bejalan di berbagai macam platforms seperti Windows, Linux, Mac OS X and Solaris.

Backup Registry mu

Sering kita mendengar, 'back up dulu registry-nya!'.. mungkin...bagi orang awam pasti bingung tuh kalau di beri kalimat perintah seperti itu.. Apa sih registry?..Bagaimana cara membackup'nya??..

Film Hacker Legendaris dan Sejenisnya

Kehebohan awal yang dilakukan Mitnick adalah dengan mem'bobol' komputer sekolahnya. Ia memulai keisengannya “memasuki” komputer lain dengan mendial-nya melalui komputer Radio Shack Tandy dan modemnya di sebuah toko komputer. Setelah keberhasilannya memanfaatkan modem dalam menembus komputer lain, maka kemudian Mitnick lebih sering melakukan aktifitas “phreaking“, mengurai sistem jaringan telepon, sehingga di dapatkan kelemahan sistem tersebut. Keisengan “phreaking“, semula hanya sekedar ingin menelpon gratis hingga akhirnya mengisengi orang dengan mengubah status layanan telepon dan status pembayarannya.

SOFTSKILL vs HARDSKILL

semenjak dapat mata kuliah IMK dari Ibu Fenni Agustina dan juga 'wejangan' dari SETIA WIRAWAN, DR. SKOM., MMSI (padahal dosen softskill'nya sendiri belum masuk kelas...hhe) kata-kata SOFTSKILL selalu ada di kepala saya.. Apa sih softskill & hardskill?..Seberapa pentingya sih kedua elemen ini?..




Trend Telematika ke Depan (VoIP)
VoIP
Menurut gambaran saya yang melihat pengertian telematika di internet sangat beragam. Dan intinya yaitu semua yang berhubungan dengan teknologi telekomunikasi itu dapat dikatakan sebagai telematika. Dan setelah melihat dari kata “telematika” saya menganggap bahwa telematika berasal dari kata “tele” dan “mathic” yang berarti semua komunikasi yang menggunakan sebuah teknologi serta menggunakan sebuah hitungan yang tepat sehingga dapat berkomunikasi satu sama lain.

Muncul pertanyaan : Berarti jaringan computer dan lain sebagainya seperti komunikasi lewat media hp dan applikasi chating bisa dikatakan ‘telematika donk??”

Jawabannya : Benar sekali.. ilmu tersebut juga merupakan salah satu perkembangan telematika. Karena arti telematika ini sangat luas, maka kadang-kadang orang-orang dan termasuk saya juga sering bingung dengan kata itu. Tetapi dengan ruang lingkup telematika itu sendiri bisa membuat lebih jelas.

Dalam hal ini saya akan membahas salah satu perkembangan telematika yang telah ada di dunia pertelematikaan Indonesia. Melihat bagaimana pentingnya telekomunikasi dan bagaimana tarif provider telp. Di Indonesia masih relative mahal maka berkembanglah yang dinamakan VoIP (Voice over Internet Protocol) atau yang disebut telepon internet. VoIP adalah teknologi yang memungkinkan percakapan suara jarak jauh melalui media internet. Data suara diubah menjadi kode digital dan dialirkan melalui jaringan yang mengirimkan paket-paket data, dan bukan lewat sirkuit analog telepon biasa.

Saya akan gambarkan secara global apa itu VoIP.

Bentuk paling sederhana dalam sistem VoIP adalah dua buah komputer terhubung dengan internet. Syarat-syarat dasar untuk mengadakan koneksi VoIP adalah komputer yang terhubung ke internet, mempunyai kartu suara yang dihubungkan dengan speaker dan mikropon. Dengan dukungan perangkat lunak khusus, kedua pemakai komputer bisa saling terhubung dalam koneksi VoIP satu sama lain.

Bentuk hubungan tersebut bisa dalam bentuk pertukaran file, suara, gambar. Penekanan utama untuk dalam VoIP adalah hubungan keduanya dalam bentuk suara. Jika kedua lokasi terhubung dengan jarak yang cukup jauh (antar kota, antar negara) maka bisa dilihat keuntungan dari segi biaya. Kedua pihak hanya cukup membayar biaya pulsa internet saja, yang biasanya akan lebih murah daripada biaya pulsa telepon sambungan langsung jarak jauh (SLJJ) atau internasional (SLI).

Pada perkembangannya, sistem koneksi VoIP mengalami evolusi. Bentuk peralatan pun berkembang, tidak hanya berbentuk komputer yang saling berhubungan, tetapi peralatan lain seperti pesawat telepon biasa terhubung dengan jaringan VoIP. Jaringan data digital dengan gateway untuk VoIP memungkinkan berhubungan dengan PABX atau jaringan analog telepon biasa. Komunikasi antara komputer dengan pesawat (extension) di kantor adalah memungkinkan. Bentuk komunikasi bukan Cuma suara saja. Bisa berbentuk tulisan (chating) atau jika jaringannya cukup besar bisa dipakai untuk Video Conference. Dalam bentuk yang lebih lanjut komunikasi ini lebih dikenal dengan IP Telephony yang merupakan komunikasi bentuk multimedia sebagai kelanjutan bentuk komunkasi suara (VoIP). Keluwesan dari VoIP dalam bentuk jaringan, peralatan dan media komunikasinya membuat VoIP menjadi cepat popular di masyarakat umum.

Khusus untuk VoIP bentuk primitif dari jaringan adalah PC ke PC. Dengan memakai PC yang ada soundcardnya dan terhubung dengan jaringan maka sudah bisa dilakukan kegiatan VoIP . Perkembangan berikutnya adalah pengabungan jaringan PABX dengan jaringan VoIP. Disini dibutuhkan VoIP gateway. Gambarannya adalah lawan bicara menggunakan komputer untuk menghubungi sebuah office yang mempunyai VoIP gateway. Pengembangan lebih jauh dari konfigurasi ini berbentuk penggabungan PABX antara dua lokasi dengan menggunakan jaringan VoIP. Tidak terlalu dipedulin bentuk jaringan selama memakai protocol TCP/IP maka kedua lokasi bisa saling berhubungan. Yang paling komplek adalah bentuk jaringan yang menggunakan semua kemungkinan yang ada dengan berbagai macam bentuk jaringan yang tersedia. Dibutuhkan sedikit tambahan keahlian untuk bentuk jaringan yang komplek seperti itu.

Pada awalnya bentuk jaringan adalah tertutup antar lokasi untuk penggunaan sendiri (Interm, Privat). Bentuk jaringan VoIP kemudian berkembang lebih komplek. Untuk penggunaan antar cabang pada komunikasi internal, VoIP digunakan sebagai penyambung antar PABX. Perkembangan selanjutnya adalah gabungan PABX tersebut tidak lagi menggunakan jaringan tertutup tetapi telah memakai internet sebagai bentuk komunikasi antara kantor tersebut. Tingkat lebih lanjut adalah penggabungan antar jaringan. Dengan segala perkembangannya maka saat ini telah dibuat tingkatan (hirarky) dari jaringan VoIP

Begitu murah bukan teknologi ini??? Jika suatu perusahaan harus membayar berjuta-juta untuk melakukan panggilan ke cabang yang berada di luar Negara dengan menggunakan telp biasa atau hp, mungkin dengan adanya teknologi ini kita atau perusahaan hanya membayar biaya internet saja :D .. VoIP yang sekarang dikenal adalah VoIP Rakyat.
0 Responses

Posting Komentar

  • Welcome to DVB

    Tertarik dengan Artikel Blog ini?

    Up date kontent blog ini via email Anda:

    Delivered by FeedBurner


    .:: UG Blogroll ::.

    Gunadarma University Gunadarma University

    UG Library UG Library
    UG Paper Repository UG Paper Repository
    UG Pasca Sarjana UG Pasca Sarjana
    WartaWarga ::BARU:: WartaWarga

    .:: Site Statistic ::.

    free counters

    Powered by FeedBurner

    Add to Technorati Favorites
    Powered By Blogger